Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ibu-Ibu Diajarkan Mahir Kelola Keuangan di Kreasi Anak untuk Negeri

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Minggu, 31 Agustus 2025 |17:27 WIB
Ibu-Ibu Diajarkan Mahir Kelola Keuangan di Kreasi Anak untuk Negeri
Okezone.com menggelar Kreasi Anak untuk Negeri dan Meet & Greet KIKO di Kandank Jurank Doank, Tangerang Selatan. (Foto: Okezone.com)
A
A
A
Fitri juga menekankan bahwa biaya pendidikan dan kesehatan sering kali mengalami kenaikan akibat inflasi. Oleh karena itu, orang tua perlu merencanakan dengan matang sejak dini, di luar pemanfaatan BPJS Kesehatan.

"Biaya sekolah naik setiap tahun, ditambah ada biaya tambahan seperti wisuda, studi tur, atau les tambahan. Begitu juga dengan kesehatan, mulai dari rawat inap, obat-obatan, sampai proteksi jiwa bagi pencari nafkah harus dipersiapkan," ungkapnya.

Dengan edukasi keuangan yang sederhana dan praktis, Fitri berharap para ibu dapat menjadi “menteri keuangan” yang cerdas di rumah tangga masing-masing.

"Kalau ibu-ibu bisa mengelola keuangan dengan baik, maka bukan hanya keluarga yang sehat secara finansial, tapi juga turut mendukung perekonomian negara," tukasnya.

(Feby Novalius)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement