“Pada fase ini, bayi menjilat, menggigit. Di fase ini mereka kenalan dengan tekstur, rasa dan aroma yang nantinya akan memudahkan proses makan saat waktunya MPASI. Proses ini akan menguatkan rahangnya,” ujarnya.
Dokter Dimple mengungkap apabila ketika si kecil memasukan tangannya ke dalam mulut dan terlihat seperti ingin muntah, hal ini adalah respon yang wajar dan baik untuk si kecil. Sebab proses tersebut membantunya agar tidak mudah melepeh makanan ketika MPASI dan mampu memproses makanan dengan baik.
“Bayi yang memasukkan tangan ke dalam mulut dan seringkali terlihat seperti ingin muntah, sebenarnya sedang mendorong refleks muntah ke bagian belakang lidah. Proses ini dibutuhkan agar bayi tidak melepeh makanan dan dapat memproses makanan di dalam mulut dengan lebih baik,” tandasnya.
Maka dr. Dimple menyarankan untuk membiarkan anak bereksplorasi dengan memastikan kebersihan tangannya. Stimulasi-stimulasi tersebut sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak dan mengetahui kegunaan kedua tangannya.
(Leonardus Selwyn)