Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tips Jaga Kesehatan Mental dengan Teknik CERDIK, Apa Itu?

Devi Pattricia , Jurnalis-Sabtu, 11 Mei 2024 |14:00 WIB
Tips Jaga Kesehatan Mental dengan Teknik CERDIK, Apa Itu?
Tips jaga kesehatan mental, (Foto: Rawpixel/Freepik)
A
A
A

JELANG perayaan ulang tahun ke-24, Emotional Spiritual Quotient (ESQ) menggelar sebuah webinar yang menyoroti soal masalah kesehatan mental yang kian hari terus meningkatkan perhatian publik.

Terlebih di zaman yang serba modern ini, banyak orang yang mudah untuk mengalami gangguan kesehatan mental, hingga berujung pada tindakan nekat menghabisi nyawa diri sendiri. Maka dari itu Talk Show Mental Health yang bertajuk ‘Creating Mental Wellbeing Navigating Strategies for Maintaining Mental Health in a Dynamic Changing World’ ini digelar untuk mengedukasi sekaligus menyiapkan SDM Cerdas dan berkarakter.

Dokter Spesialis Kesehatan Jiwa Dr. dr. Fidiansjah, Sp.KJ, MPH. membagikan sebuah tips untuk bisa menjaga kesehatan mental agar bisa berjuang di tengah kehidupan modern yang penuh hiruk pikuk ini.

 BACA JUGA:

Lewat paparannya dr. Fidiansjah membagikan sebuah teknik yang bernama CERDIK. Ia menjelaskan bahwa tubuh yang sehat akan menciptakan mental yang sehat pula. Maka penting untuk melakukan upaya pencegahan dengan melakukan cek kesehatan secara berkala.

 BACA JUGA:

“CERDIK itu suatu kepanjangan yang menjadi unsur utama bahwa kita semua harus C yaitu cek kesehatan berkala,” kata dr. Fidiansjah dalam Talk Show Mental Health Road to Milad ESQ Ke-24, Sabtu (11/5/2024)

“Jangan menunggu sakit ketika kami mengalami suatu kondisi, karena preventif lebih penting ya,” sambungnya.

Cek kesehatan pun sangat mudah dan bisa dilakukan di fasilitas kesehatan terdekat dari rumah. Selain itu, untuk kesehatan mental tetap terjaga, maka unsur E-nya itu adalah enyahkan zat-zat berbahaya yang bisa mengganggu kesehatan mental.

Setelah itu, dr. Fidiansjah juga menegaskan pentingnya untuk melengkapinya dengan unsur R yaitu rutin berolahraga. Ketika berolahraga maka tubuh akan mengeluarkan hormon endorfin yang berguna memberikan energi positif pada tubuh.

“Enyahkan zat-zat berbahaya seperti rokok, alkohol, dan sebagainya. Lalu R itu rajin berolahraga,” tuturnya lagi.

Dr. Fidiansjah mengimbau untuk melakukan unsur D yaitu diet seimbang. Bukan yang memaksa tubuh untuk melakukan diet berlebih untuk kurus, melainkan diet seimbang untuk menjaga pola makan agar lebih sehat.

Lebih lanjut, Unsur I dan K dari teknik CERDIK ini juga tidak kalah penting, yaitu istirahat yang cukup dan kelola stress. Ia menjelaskan bahwa istirahat yang cukup menjadi kunci penting menjaga kesehatan mental.

Tak cuma itu, masyarakat di Indonesia juga harus pandai dalam mengelola stress di tengah dunia serba modern dan kompleks ini. Sehingga tidak mudah kalut dalam stress.

“Lalu I itu menandakan bahwa segala sesuatunya tak perlu dilakukan secara berlebihan, artinya istirahat harus cukup. Manusia punya kiat-kiat yang harus mereka seimbangkan antara bekerja atau beraktivitas, tapi jangan lupa istirahat,” jelas dr. Fidiansjah panjang lebar.

“Kemudian K ini merujuk pada kelola stres. Kami mengalami dunia yang kompleks dan vulnerable. Nah itu harus pandai mengelola stress,” tutupnya.

(Rizky Pradita Ananda)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement