Melihat tren tersebut, Adit bersama Mario Minardi berkolaborasi menghadirkan koleksi dress shoes bernama Cosmo-shoes yang dilengkapi dengan upper neoprene, serta detail buckle yang membuatnya tampak lebih dinamis dan unik.
Adit mengaku proses pembuatan sepatu ini membutuhkan proses panjang, dan menggunakan metode goodyear welt yang tidak mudah. Apalagi memadukan kulit dan neopren dengan hasil finish yang berbeda.
Kendati demikian ia mengaku bahagia dengan hasilnya yang terlihat mewah dan elegan.
“Makanya kita juga hadirkan koleksi warna hitam karena untuk menambah kesan elegan,” pungkasnya.
(Rizky Pradita Ananda)