Pelengkap:
Nasi putih
Jeruk limau
Cara membuat:
1. Didihkan air, rebus iga dengan garam selama 15-20 menit.
2. Masukkan bawang putih, bawang merah, kemiri, cabai merah, kunyit, ketumbar, lada putih, sedikit minyak, dan air ke dalam blender, haluskan.
3. Tumis bumbu hingga wangi lalu geprek jahe, lengkuas, serai, masukkan ke dalam tumisan.
4. Masukkan daun salam, daun jeruk, bubuk kari minang, gula merah, garam, dan kaldu jamur, masak hingga bumbu matang.
5. Bilas daging iga yang sudah direbus hingga bersih lalu pindahkan ke presto.
6. Masukkan bumbu halus, cabai rawit, tomat, dan air, presto selama 45 menit atau hingga empuk.
7. Tengkleng iga sapi siap disajikan.
(Endang Oktaviyanti)