Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cara Menjawab Kenapa Perusahaan Kami Harus Menerima Anda

Cahyo Yulianto , Jurnalis-Kamis, 26 Oktober 2023 |09:32 WIB
Cara Menjawab Kenapa Perusahaan Kami Harus Menerima Anda
Ilustrasi untuk wawancara calon karyawan baru (Foto: Freepik)
A
A
A

4. Ceritakan keunikan yang dimiliki

Saat melamar pekerjaan, kamu bukanlah pelamar satu-satunya. Untuk itu, penting untuk menceritakan keunikan yang tidak dimiliki oleh kandidat lain. Keunikan yang dimaksud dapat berupa sertifikasi ataupun yang lainnya.

"Saya pernah mengikuti sertifikasi keahlian yang sejalan dengan posisi ini. Saya rasa, saya layak dan mampu untuk mengemban tugas pada posisi ini".

3. Hindari jawaban yang terlalu biasa

Pertanyaan "Kenapa perusahaan kami harus menerima anda?" biasanya adalah pertanyaan pamungkas. Untuk itu pastikan jika jawaban yang disampaikan juga adalah jawaban pamungkas yang bukan jawaban biasa.

"Saya adalah seorang yang senang belajar hal baru. Sisi diri saya yang satu ini dapat berguna untuk perkembangan kinerja saya yang nantinya juga berdampak positif untuk perusahaan".

2. Sampaikan yang tidak ada di CV

Sebelum melaju ke tahap interview, tentu recruiter telah menyeleksi CV yang kamu berikan. Oleh sebab itu, pastikan jawaban yang disampaikan bukanlah pengulangan yang ada di CV. Sampaikan hal-hal lain yang pernah atau sedang dilakukan yang dapat berdampak baik untuk perusahaan.

1. Tunjukkan portofolio hasil karya

Cara terakhir untuk menjawab pertanyaan "Kenapa perusahaan kami harus menerima anda?" adalah dengan menunjukan portofolio hasil karya yang sesuai dengan posisi yang dilamar. Dengan begitu, perusahaan dapat menilai bahwa kamu cocok untuk posisi itu.

Itulah 7 cara menjawab pertanyaan “Kenapa perusahaan kami harus menerima anda?”.

(Hafid Fuad)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement