Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Kuliner Khas Karanganyar, Kampung Kelahiran Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo

Royandi Hutasoit , Jurnalis-Rabu, 18 Oktober 2023 |08:02 WIB
5 Kuliner Khas Karanganyar, Kampung Kelahiran Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo
Soto Karang, kuliner khas Karanganyar (Foto: IG/@sotokarang)
A
A
A

KARANGANYAR, sebuah kabupaten dan kota yang terletak di Jawa Tengah. Tanah kelahiran bacapres 2023, Ganjar Pranowo ini memiliki berbagai jenis kuliner mulai dari makanan tradisional hingga hidangan khas daerah.

Karanganyar menawarkan berbagai cita rasa kuliner menggembirakan yang menjadikan perjalanan kuliner di kota ini suatu pengalaman yang tak akan terlupakan.

Berikut ini beberapa rekomendasi kuliner khas Karanganyar yang wajib Anda cicipi;

1. Bollen Ubigo

Makanan khas dari daerah asal Ganjar Pranowo ini terbuat dari bahan utama seperti ubi ungu dan gula jawa. Diketahui ubi ungu adalah salah satu bahan yang melimpah di daerah Karanganyar, dan bligo. Cita rasa yang manis dari ubi dan gula memberikan kenikmatan tersendiri dari Bollen Ubigo.

Anda bisa mendapatkan Bollen Ubigo dengan mudah di berbagai pusat perbelanjaan oleh-oleh di Kota Karanganyar. Harganya pun sangat terjangkau, sehingga cocok sebagai pilihan bagi Anda yang ingin memberikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah.

Bollen Ubigo

(Foto: Ubigo Karanganyar)

2. Soto Karang

Kuliner Khas Karanganyar yang satu ini jelas tidak boleh dilewatkan yakni, Soto Karang. Soto ini adalah makanan khas Karanganyar yang sangat cocok dinikmati bersama keluarga.

Meskipun disebut 'karang' makanan ini sebenarnya tidak terbuat dari karang seperti yang mungkin Anda bayangkan. Bahan utamanya adalah tulang iga sapi, yang memberikan aroma khas dan menggugah selera. Soto Karang dikenal karena bumbunya yang segar dan kaya rempah.

Anda juga bisa menambahkan bawang goreng atau perasan jeruk nipis untuk memperkaya cita rasanya. Harga Soto Karang sendiri hanya sekitar Rp25.000an per porsi, membuatnya menjadi hidangan lezat yang terjangkau dan tidak boleh terlewatkan.

Sate Kelinci

(Foto: IG/@siswantojoevenus)

3. Sate Kelinci

Salah satu hidangan istimewa dari Karanganyar adalah sate kelinci. Meskipun makan sate dengan daging ayam atau daging kambing adalah hal yang umum di Jawa Tengah, di sini, daging kelinci menjadi bahan utama yang disajikan dengan cara yang unik. Daging kelinci diolah dengan kecap dan bumbu kacang sebelum dibakar diatas arang.

Daging kelinci memiliki tekstur yang istimewa karena kenyal, dan saat dipadukan dengan bumbu manis, rasanya semakin menggoda. Satu hal yang menarik, daging kelinci dianggap sebagai pilihan rendah kolesterol karena hampir tidak mengandung lemak.

Tak hanya itu, beberapa masyarakat setempat bahkan meyakini bahwa daging kelinci memiliki manfaat kesehatan, seperti menurunkan kadar gula dalam darah, sehingga cocok untuk mereka yang mengidap diabetes.

Jadi, jika Anda berkunjung ke Karanganyar, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi hidangan unik ini.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement