Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mengenal Kanker Nasofaring, Jadi Salah Satu Kanker yang Paling Banyak Diidap di Indonesia

Tiara Indah Safitri , Jurnalis-Kamis, 24 Agustus 2023 |20:00 WIB
Mengenal Kanker Nasofaring, Jadi Salah Satu Kanker yang Paling Banyak Diidap di Indonesia
Mengenal kanker nasofaring. (Foto: Freepik.com)
A
A
A

MENGENAL kanker nasofaring (tenggorokan) yang merupakan salah satu dari lima kanker terbanyak di Indonesia. Lebih dari 60 persen kanker nasofaring terjadi pada usia produktif. Sebagian besar penderita kanker nasofaring sudah berada dalam stadium lanjut sehingga sulit untuk ditangani.

Dikutip dari buku Yayasan Kanker Indonesia, pada Kamis (23/8/2023). Gejala-gejala yang muncul pada kanker nasofaring adalah keluhan pilek berkepanjangan, mimisan atau benjolan yang semakin besar. Jika menemukan gejala tersebut maka melakukan pemeriksaan ke dokter bisa menjadi solusi terbaik.

Gejala Kanker Nasofaring

Gejala tersering:

  • Sakit kepala
  • Mimisan
  • Pembesaran kelenjar di leher dekat telinga

Gejala lain:

  • Penglihatan ganda
  • Keluhan telinga: tuli sebelah, radang telinga tengah serta telinga berdenging
  • Keluhan hidung: tersumbat, mimisan, bindeng

Pencegahan kanker nasofaring

Berikut beberapa pencegahan kanker nasofaring:

  • Melakukan pola dan gaya hidup sehat
  • Kurangi mengkonsumsi ikan asin dan asinan sayuran

Faktor resiko kanker nasofaring

Berikut merupakan faktor kanker nasofaring meliputi:

  • Merokok dan polusi udara
  • Jenis kelamin, pria beresiko dua hingga tiga kali lebih besar mengalami kanker ini dibanding wanita
  • Asupan dan kualitas nutrisi rendah
  • Usia, rata-rata terjadi 40-50 tahun

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement