Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Resep Papeda Ikan Kuah Kuning, Kuliner Khas Papua Favorit Ariel Tatum

Wiwie Heriyani , Jurnalis-Senin, 07 Agustus 2023 |10:30 WIB
Resep Papeda Ikan Kuah Kuning, Kuliner Khas Papua Favorit Ariel Tatum
Resep papeda kuah ikan kuning, (Foto: Youtube Ceceromed Kitchen)
A
A
A

PAPEDA ikan kuah kuning merupakan salah satu sajian yang cukup akrab bagi masyarakat Maluku, Ambon dan Papua. Bahkan, kelezatannya membuat artis Ariel Tatum memfavoritkan hidangan satu ini.

Hal itu terlihat dalam unggahan yang baru-baru ini diunggah Ariel Tatum melalui fitur stories di akun Instagram miliknya. Dalam postingannya itu, ia tampak membagikan sebuah potret sajian sepiring papeda kuah ikan kuning yang tampak menggugah selera.

“Salah satu makanan favoritku sepanjang masa,” tulis Ariel Tatum dalam keterangan unggahannya dengan bahasa Inggris, melalui Instagram @arieltatum, Senin (7/8/2023)

Papeda sendiri merupakan kuliner yang terbuat dari bubur sagu papeda khas Papua yang lembut dan kenyal lalu disajikan bersama kuah ikan kuning yang ringan dan segar. Jika penasaran dengan sajian papeda kuah ikan kuning, Anda bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah.

Meski susah-susah gampang, tidak ada salahnya untuk mencoba. Apalagi, sajian satu ini juga cukup sulit ditemukan di Jakarta. Berikut resepnya, dilansir dari laman resmi Indonesia Kaya, Senin, (7/8/2023).

Bahan-bahan :

300 gr fillet ikan kakap, iris dadu 3 cm

1 sdm air jeruk nipis

1 sdt garam, untuk olesan

4 sdm minyak goreng

2 batang serai bagian putih, memarkan

6 lembar daun jeruk

500 ml air

½ sdt gula pasir

2 batang daun bawang, potong-potong

2 buah tomat merah, belah-belah

1 sdm air jeruk nipis

 BACA JUGA:

Bumbu halus :

10 butir bawang merah

5 siung bawang putih

3 butir kemiri sangrai

2 cm kunyit bakar

2 cm jahe

1¼ sdt garam

1 sdt gula pasir

 BACA JUGA:

Bahan papeda :

100 gr tepung sagu

1.200 ml air

1 sdt garam

1 sdt gula pasir

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement