6. Kopi dengan tambahan bahan lain: Rasa dasar kopi memang pahit dan tidak berbahaya bagi penderita diabetes. Namun, yang berbahaya adalah kopi dengan tambahan bahan lainnya seperti gula, sirup, susu, krimer dan juga whipped cream. Manis dan berlemak!

(8 Makanan yang Berbahaya Bagi Penderita Diabetes, Foto: Instagram)
7. Saus tomat dan saus salad: Meskipun sayuran dan salad merupakan makanan yang baik bagi penderita diabetes, namun patut diwaspadai mengenai saus pendamping salad atau dressing-nya.
Contohnya saus tomat dan saus salad contohnya mayonais, dan thousand island, karena mengandung gula tambahan dan tinggi lemak dan garam. Jadi, bagi penderita diabetes, jika ingin tetap makan salad, cukup pakai minyak zaitun atau minyak kelapa asli sebagai sausnya.

(8 Makanan yang Berbahaya Bagi Penderita Diabetes, Foto: Shutterstock)
8. Roti, nasi dan olahan tepung: Roti, nasi putih dan olahan tepung lainnya bisa memicu kenaikan gula darah, karena mengandung indeks glikemik yang tinggi. Waspada juga dengan pasta yang tinggi karbohidrat dan rendah serat, hal itu juga bisa membahayakan penderita diabetes ya!

(8 Makanan yang Berbahaya Bagi Penderita Diabetes, Foto: NDTV)
(Rizky Pradita Ananda)