Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cuaca Panas, Ini 4 Minuman yang Cocok Untuk Mengatasi Dehidrasi

Dyah Ratna Meta Novia , Jurnalis-Selasa, 27 Juni 2023 |21:06 WIB
Cuaca Panas, Ini 4 Minuman yang Cocok Untuk Mengatasi Dehidrasi
Cuaca panas (Foto: Treehugger)
A
A
A

3. Air lemon

Lemon diketahui mengandung vitamin C, sering disebut sebagai infus Water. Sangat mudah dibuat, air lemon menjadi minuman pagi yang populer, sebagai minuman penyegar.

Diklaim dapat meningkatkan tingkat energi dan metabolisme. Mengingat sedang suhu panas atau sedang berpuasa, asupan yang mengandung vitamin C sangatlah dibutuhkan. Minuman ini bisa disesuaikan selera mungkin meminumnya dingin atau panas.

4. Minuman isotonik

Minuman isotonik umum dikenal minuman olahraga mengganti cairan tubuh yang hilang. Minuman isotonik memiliki osmolalitas 280 hingga 330 mOsm/kg, ukuran jumlah partikel karbohidrat, elektrolit, pemanis dan pengawet dalam cairan.

Minuman isotonik terbukti ampuh menghidrasi atlet untuk mendukung selama aktivitas tinggi. Bahkan kata dokter spesialis gizi dr Yohan Samudra minuman isotonik juga bantu kehilangan energi selama berpuasa (menghidrasi).

"Jadi kalau yang isotonik itu lebih bagus ya dikonsumsi secukupnya misalnya 1 sampai 2 gelas sehari sudah cukup untuk menyegarkan. Juga untuk menggantikan ion yang mulai sahur sampai sepanjang hari puasa Ramadan dan juga menjaga apa namanya energi," jelas dr Yohan saat ditemui di Jakarta.

Sebagai tambahan informasi, gejala dehidrasi bisa berbeda setiap orangnya. Hal ini tergantung pada apakah kondisinya ringan atau berat, gejalanya pun bisa mulai muncul sebelum dehidrasi total terjadi, seperti berikut, kelelahan, mulut kering, rasa haus yang meningkat, buang air kecil berkurang, produksi air mata lebih sedikit, kulit kering, sembelit, pusing dan sakit kepala.

(Dyah Ratna Meta Novia)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement