Hal ini karena konektivitas Indonesia masih tertinggal, sehingga perlu didorong untuk menghadirkan penerbangan langsung ke sejumlah destinasi wisata.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum GIPI, Haryadi Sukamdani mengungkapkan, pihaknya bakal mendorong penerbangan-penerbangan langsung di antaranya dari China dan India.

"Kalau buka penerbangan langsung emang sangat potensi tapi dari catatan lalu lintasnya. Salah satunya ini masuk dari India, China juga mau direct. Jadi kami yang mendorong penerbangan-penerbangan langsung," paparnya.
Hingga kini, penerbangan yang berasal dari hub Singapura, negara di kawasan Timur Tengah, dan Hong Kong masih berkontribusi ke Indonesia dan masih mendominasi.
(Rizka Diputra)