"Jika sesuatu terjadi di belakang, itu tidak terjadi di depan saya. Tapi ya, pernikahan memang sangat menegangkan. Mereka dihadapkan pada masalah seperti yang dialami siapa pun di pesta pernikahan, ada halangan di menit-menit terakhir. Saya bisa mengerti mengapa ada orang yang kesal jika gaunnya tidak pas,” jelas Ajay, dikutip dari People Magazine, Jumat (13/1/2023).
Sebagai pembuat busana, Ajay menyebutkan ia dan timnya hanya bekerja dengan cekatan sebelum hari gelaran pernikahan untuk mereparasi keenam gaun untuk pengiring pengantin muda, termasuk baju yang dipakai Putri Charlotte. Ia memahami perasaan Kate sebagai orang tua, yang tentunya tak ingin melihat anaknya tampil dengan baju kebesaran.
(Foto: Hellomagazine)
“Semua enam dress para pengiring pengantin harus dikoreksi, dan ya kami mengoreksinya,” kata Ajay.
Kepada Daily Mail, Ajay menjelaskan ia dan timnya lansgung setuju kalau memang keenam gaun pengiring pengantin harus diperbaiki, karena tidak akan muat dengan pas pada 6 pengiring pengantin, termasuk Putri Charlotte tersebut.