Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mikhail Gorbachev Punya Tanda Lahir Unik, Apakah Berbahaya bagi Kesehatan?

Dyah Ratna Meta Novia , Jurnalis-Rabu, 31 Agustus 2022 |17:32 WIB
Mikhail Gorbachev Punya Tanda Lahir Unik, Apakah Berbahaya bagi Kesehatan?
Mikhail Gorbachev punya tanda lahir unik (Foto: Stuff)
A
A
A

PRESIDEN Rusia Vladimir Putin sedang berduka atas meninggalnya eks Presiden era Uni Soviet, Mikhail Gorbachev.

Belasungkawa itu disampaikan Juru Bicara Kremlin, Dmitry Peskov, seperti dilansir dari TASS. Pemimpin dunia itu meninggal akibat penyakit sudah tua. Ia meninggal di usia 91 tahun.

 Mikhail Gorbachev

Gorbachev sendiri disebut sebagai tokoh yang bersedia mempertaruhkan seluruh kariernya untuk dunia yang lebih aman, dan kebebasan yang lebih besar bagi jutaan orang.

Ternyata selama ini Gorbachev juga dikenal karena tanda lahirnya yang unik. Tanda lahirnya menyerupai noda anggur berwarna keunguan kemerahan.

“Tanda lahir ini biasanya bertahan seumur hidup, meskipun mungkin sedikit memudar,” kata Dr Jay Siwek, Wakil Ketua dan Profesor di Departemen Kedokteran di Universitas Georgetown di AS.

Tanda lahir ini paling sering muncul di wajah, kepala, dan leher tetapi juga dapat muncul di perut, kaki atau lengan, jelas Healthline.com

Meskipun jenis tanda lahir ini tidak memerlukan perawatan apa pun, beberapa orang memilih untuk memudarkannya karena alasan kecantikan.

Dari berbagai cara yang dicoba untuk memudarkan tanda lahir, seperti pembedahan, radiasi dan tato, terapi laser disebut sebagai metode yang paling berhasil dalam menghilangkan tanda lahir.

 BACA JUGA:5 Tips Ampuh Menghilangkan Sakit Kepala Secara Alami Tanpa Obat

Lalu apakah tanda lahir ini berbahaya bagi kesehatan?

Namun sejatinya sebagian besar tanda lahir itu tidak menyebabkan komplikasi dan tidak berbahaya.

Namun, menurut Rarediseases.org, tanda lahir ini dapat menyebabkan gangguan pembuluh darah langka yang disebut sindrom Sturge-Weber dan juga dapat berkembang menjadi kondisi mata yang disebut glaukoma jika terletak di dekat mata.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement