Untuk wanita, ada dua jenis obat yang dapat mengatasi masalah penurunan libido yaitu flibanserin dan bremelanotide. Efek buruk setelah minum obat perangsang wanita yang dapat muncul antara lain:
- Tekanan darah menurun
- Pusing
- Kelelahan
- Mual
- Muntah
- Sakit kepala
- Ruam kulit
Obat kuat atau perangsang sangat mungkin menimbulkan efek samping. Maka, penggunaannya sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter. Kamu bisa tanya dokter online agar konsultasi lebih mudah, praktis, dan nyaman.
Dibanding hanya mengandalkan obat perangsang, pasangan yang punya masalah seksual sebaiknya berkonsultasi kepada dokter seksologi atau andrologi. Jadi, solusi dari masalah seksual yang dihadapi bisa diketahui.
Sebaiknya hindari minum obat perangsang kalau sedang mengalami masalah seksual. Bukannya mendapatkan kepuasan, justru gangguan kesehatan yang berbahaya bisa terjadi.
(Martin Bagya Kertiyasa)