DEDDY Corbuzier akhirnya mempersunting sang kekasih, Sabrina Chairunnisa menjadi istr. Keduanya diketahui berikrar sebagai pasangan suami-istri pada Senin 6 Juni 2022.
Dilihat dari tanggal pernikahan, tanggal pernikahan Deddy dan Sabrina memang bisa dibilang tanggal cantik karena tanggal 6 dan di bulan 6. Ternyata, diungkapkan Gus Miftah, pasangan yang berpacaran kurang lebih selama 9 tahun tersebut punya alasan tersendiri mengapa memilih menikah di tanggal 6 Juni 2022.
"Kan tanggal 6, 2022. Dua kali tiga kan enam. Makanya kenapa jadi tanggal 6," ujar Gus Miftah, saat ditemui di Tanah Abang Jakarta Pusat, Selasa (7/6/2022).
Lebih lanjut, Gus Miftah menambahkan sebenarnya pemilihan tanggal ini, ada hubungannya dengan mahar yang diberikan Deddy sebagai suami kepada Sabrina sebagai istri.
“Cuma kemudian kalau mas kawinnya sesuai dengan tahun, dalam dolar Singapura. Pasnya 2022, sama dengan tahun. Eee mas kawinnya seperangkat alat salat, emas 66 gram dan uang tunai 2.022 dolar Singapura," imbuhnya.
(Foto: Instagram @hiantjen)