Menurutnya, volume paling aman bagi telinga yaitu tidak lebih dari 60 persen dari batas maksimal. Ketika menggunakan headset, dia menegaskan agar tidak lebih dari satu jam atau 60 menit. "Untuk penggunaan headset atau lainnya tidak boleh besar-besar, baiknya 60 persen dari batas suaranya. Jadi setiap 1 jamnya kita beristirahat jadi 60 menit 60 persen," ungkapnya.
Memang, pada dasarnya telinga memiliki kelenjar yang dapat menghasilkan kotoran disepertiga bagian luar. Telinga pun juga dapat mengeluarkan kotorannya secara sendiri, sehingga membersihkan telinga cukup di bagian luar saja.
Dokter Jenny mengatakan pembersihannya menggunakan kain lembut dan dilap bagian luar telinga.Karena yang boleh membersihkan telinga bagian dalam harus dokter atau petugas kesehatan," jelas Dr Jenny.
(Martin Bagya Kertiyasa)