CITA Citata sedang menikmati momen ke Amerika Serikat sejak 18 Oktober lalu. Hal itu diketahui dari beberapa unggahan foto pedangdut cantik tersebut di akun Instagramnya, @cita_citata.
Melancong ke Negeri Paman Sam, Cita Citata tak hanya sekedar liburan. Diketahui Cita Citata sedang membuat video klip single terbarunya di Amerika Serikat.
Cita mengunggah proses syuting video klipnya. Nampaknya video klipnya akan sangat keren nih dengan latar pemandangan malam di New York.
Tidak hanya berdiam di New York, Cita Citata juga mengunjungi Las Vegas. Las Vegas dijuluki sebagai Ibukota hiburan dunia, karena terdapat beragam pusat perbelanjaan, kasino, hingga resorts mewah.