Namun ada kondisi khusus yang tidak memperbolehkan Anda untuk berolahraga. Yakni ketika Anda mengalami gejala seperti sakit kepala, yang biasanya menjadi ciri tekanan darah tinggi.
"Kalau sedang sakit kepala, jangan memaksakan untuk berolahraga. Lebih baik periksakan dulu kondisi tubuh Anda saat itu.
Caranya yakni bisa mengukur denyut nadi atau tekanan darah dengan device tertentu, dan lihat catatannya di aplikasi HP atau bisa juga pakai tensimeter digital.
"Kalau misalnya tekanan darah kita biasanya 120 mmHg lalu sekarang 160 mmHg, jangan olahraga," kata dr Michael.

Demikian juga denyut nadi. Misalnya biasanya 80 kali per menit, tapi sekarang 90-100 kali per emnit, lebih baik tangguhkan dulu olahraganya, sampai Anda konsultasi ke dokter.
"Ada pasien saya sudah 3 bulan berolahraga, dan ada catatannya. Dari catatan itu, kita bisa bikin grafiknya, apakah kondisinya jadi lebih baik. Kita membutuhkan monitoring: parameter tekanan darah, denyut jantung," terangnya.