Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ampo, Camilan Unik dari Tanah Liat Khas Tuban

Pipiet Wibawanto , Jurnalis-Minggu, 28 Februari 2021 |11:48 WIB
Ampo, Camilan Unik dari Tanah Liat Khas Tuban
Ampo khas Tuban. (Foto: Pipiet Wibawanto)
A
A
A

TANAH liat dijadikan sebagai panganan unik yang diburu wisatawan di Tuban, Jawa Timur. Hmm.. seperti apa rasanya?

Bagi kebanyakan orang, tanah liat dianggap sebagai gumpalan tanah yang tak berguna. Namun, di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, tanah liat dari sawah dapat diolah menjadi camilan khas yang disebut ampo.

Jajanan unik dan langka itu, bisanya diburu wanita hamil yang sedang ngidam. Sekaligus digunakan untuk jamu penghilang demam serta nyeri tulang.

Tanah liat bukan sesuatu yang menjijikkan bagi Mbah Rasimah (85). Hampir setiap hari warga Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban mengumpulkan tanah liat dari sawah sekitar.

Baca Juga: Resep Sup Jagung Telur ala Hotel Bintang 5, Yuk Dicoba di Rumah

 ampo

"Bahannya tanah yang saya ambil dari sawah. ini bisa dimakan, buat camilan, dimakan untuk jamu, camilan untuk orang yang merasa tidak enak," kata Mbah Rasimah.

Bukan untuk main-main, tanah sedikit berair ini diolah Mbah Rasimah menjadi camilan yang disebut ampo. Namun tidak sembarang tanah liat digunakan bahan baku membuat ampo.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement