Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pandemi, Ivan Gunawan Tetap Keluarkan Koleksi 42 Set Busana

Martin Bagya Kertiyasa , Jurnalis-Jum'at, 26 Februari 2021 |22:15 WIB
Pandemi, Ivan Gunawan Tetap Keluarkan Koleksi 42 Set Busana
Koleksi busana Lebaran Ivan Gunawan. (Foto: Ivan Gunawan)
A
A
A

Hope, Love, Happiness memiliki makna besar. Apa saja?

Hope: Mode adalah kegairahan Ivan untuk tetap menggantungkan harapan, termasuk saat di masa sulit pandemi. Ia ingin tiap orang tetap memegang harapan untuk masa depan yang lebih baik.

Koleksi pakaian itu selalu datang dari hati berupa busana indah hingga mampu melampaui masa dan idealisme. Kemahiran Ivan lahir dari kecintaan mendalam yang dirasakan saat berkarya dan mewujudkan harapan setiap orang, baik wanita mau pun pria untuk tampil menawan.

Love: Bahwasanya, setiap orang harus mampu berbagi cinta di masa yang sulit sekali pun. Bagi Ivan Gunawan setiap detak jantung dan denyut nadi didedikasikannya pada mode.

Lekuk rancangan, tekstur tekstil, pesona bahan, elemen mode, terlihat begitu elok di mata. Setiap rancangan busana-busana rupawan yang santun dan takzim menempatkan pada fantasi keindahan. Ivan bertutur dan berbagi cinta sesungguhnya.

 mens

Happiness: Tersisip harapan yang lebih dari sebatas keindahan yang terlihat secara kasat mata, gairah itu terpancar pada diri dan kepribadian pemakai yang sesungguhnya. Koleksi ini mengajak kita untuk memelihara dan merasa bahagia sebagai hak tiap personil.

Ivan Gunawan memilih kain sifon, katun voal, rajut yang memesona Ivan. Ia juga menciptakan motif-motif baru di atas bahan-bahan itu. 

Ia berhasil menggabungkan rasa dan keterampilan mengolah tekstil menjadi inspirasi untuk koleksi wanita mau pun pria.

Adapun warna, Ivan memilih biru yang merupakan warna dominan yang menjadi signature color sebagai warna masa depan.

"Biru lembut hingga biru pekat yang membias luas berpadan dengan warna-warna masa kini seperti army green, kuning mustard, hijau keabuan, lilac, terakota, krem, hingga putih dan hitam. Ivan meracik warna dan menabrakkan motif dengan penuh enerji," pungkasnya.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement