Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lewat Baju, Influencer Intan Kemalasari Ajak Perempuan Plus Size Tak Minder!

Muhammad Sukardi , Jurnalis-Senin, 26 Oktober 2020 |14:36 WIB
Lewat Baju, Influencer Intan Kemalasari Ajak Perempuan Plus Size Tak Minder!
Intan (Foto: Inst Kemalasari)
A
A
A

Kampanye cintai tubuhmu sendiri atau #bodypositivity telah menggema di media sosial sejak lama. Kampanye itu hadir untuk mengajak setiap manusia mencintai tubuh mereka dengan menghapus kata minder dalam kamus hidupnya.

Orang dengan tubuh besar atau plus size gencar mengampanyekan #bodypositivity ini. Tentu, bukan hanya untuk mereka yang plus size, kampanye itu pun ditujukan untuk semua orang yang tidak percaya diri dengan tubuhnya.

Nah, ada cara menarik yang coba dilakukan plus size influencer Intan Kemalasari dalam mengajak perempuan bertubuh besar semakin percaya diri dengan badannya. Ya, Intan menggunakan baju sebagai medium kampanye. Ia sampaikan pesan #bodypositivity tersebut dengan caranya sendiri.

 Intan

"Belum lama ini aku merilis lini plus size fashion. Lewat baju, aku ingin mengedukasi perempuan bertubuh besar untuk tetap percaya diri dengan bentuk tubuhnya," terang Intan melalui keterangan resminya pada Okezone.

Pemilik akun Instagram @kemalasari itu pun menambahkan, selama ini dia menerima banyak sekali curhatan dari pengikutnya yang mengatakan bahwa mereka tak percaya diri dan minder karena bertubuh besar.

"Banyak yang akhirnya ngaku enggak berani mix and match pakaian lantaran enggak ingin dianggap jelek atau demi menghindari bullying," tambahnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement