Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Inggris Bentuk Tim Gugus Tugas Pemulihan Pariwisata

Dimas Andhika Fikri , Jurnalis-Jum'at, 09 Oktober 2020 |20:06 WIB
Inggris Bentuk Tim Gugus Tugas Pemulihan Pariwisata
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
A
A
A

Untuk dapat berwisata dan memasuki wilayah Inggris, John menjelaskan wisatawan hanya perlu menyediakan dokumen yang sama seperti sebelum pandemi Covid-19 melanda dunia.

"Regulasinya masih sama. Bila wisatawan sudah memiliki visa yang valid tetap bisa berkunjung ke Inggris. Bagi yang belum, masih bisa apply untuk visa turis," tuturnya.

Kendati demikian, seluruh wisatawan asing maupun Warga Negara Inggris yang baru saja kembali dari perjalanan mancanegara, mereka diwajibkan melakukan karantina mandiri selama 14 hari.

John tidak menampik, bahwa regulasi inilah yang mungkin akan memberatkan para wisatawan asing. Artinya, bila seseorang memang berencana untuk traveling ke Inggris, mereka mau tidak mau harus menyiapkan budget ekstra untuk melakukan karantina mandiri.

"Untuk lokasi self quarantine atau karantina mandiri wisatawan sendiri yang menentukan. Namun, mereka harus mengisi formulir online dan memberitahukan lokasi di mana mereka akan melakukan karantina mandiri," kata John.

(Dewi Kurniasari)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement