Mirror selfie di lift

Selfie pada kaca lift alias mirror selfie sepertinya sudah tidak asing lagi, sama seperti yang dilakukan Kwon Mina. Ia juga tampil simple dengan kemeja lengan panjang putih dan rok dengan panjang selutut berwarna krem. Ia pun menambahkan sepatu sandal berwarna biru untuk menambah kesan santai.
Tampil keren dengan pantsuit

Tidak melupakan masker hitamnya, kali ini Kwon Mina tampil bold dengan pantsuit berwarna abu-abu. Ia memadukannya dengan sepatu kets berwarna putih yang membuat keduanya cocok. Selain itu, ia menggunakan tas serut berwarna putih agar terlihat santai. Bagaimana pilihan pakaian Kwon Mina? Mungkin gayanya bisa jadi inspirasi pakaiaanmu nanti.
(Dewi Kurniasari)