Latihan ini biasanya berlangsung selama 45 menit sampai satu jam. Pound fit meliputi gerakan squat untuk memperkuat paha bagian dalam, luar, bokong, otot inti, dan otot punggung.
Ada berbagai posisi pound yang ideal untuk membantu mempertahankan dan meningkatkan keseimbangan.
Selain itu, ada ripstix untuk menambah rasa kesenangan bagi yang menjalani olahraga ini.
Hal itu membantu olahragawan menghitung berapa lama mereka memegang posisi tertentu. Meskipun ringan, ripstix juga membantu meratakan lengan bawah, lengan atas, dada, dan juga bahu. Mau coba?
(Dewi Kurniasari)