Contouring dan highlighting
Bila Anda punya lipstik netral seperti cokelat dan nude, tapi jarang dipakai, sebaiknya, jangan langsung dibuang. Sebab, Anda bisa memanfaatkannya sebagai contouring dan highlighting. Cara ini juga alternatif mudah untuk mendapatkan riasan yang simpel tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya.
Jadi lip gloss
Jika Anda memiliki tampilan lipstik yang rusak, padahal baru saja membelinya, jangan buru-buru dibuang ke tempat sampah. Anda dapat dengan mengubahnya menjadi lip gloss. Caranya, tumbuk potongan lipstik tersebut, dan campurlah dengan beberapa vaseline atau aquaphor. Hasilnya, Anda seperti memiliki lip gloss buatan sendiri.
(Dewi Kurniasari)