Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Serunya Foto Selfie dengan Buaya Sungai Nil

Leonardus Selwyn Kangsaputra , Jurnalis-Senin, 09 Maret 2020 |22:39 WIB
Serunya Foto Selfie dengan Buaya Sungai Nil
Buaya sungai Nil (Foto: AFP)
A
A
A

BUAYA sungai Nil menjadi sumber pendapatan bagi minoritas kaum Nubia, Mesir. Para pengunjung akan membayar mahal untuk dapat melihat makhluk buas ini dijinakkan.

Selain mendatangkan pundi-pundi uang, buaya sungai Nil memainkan peran penting dalam budaya kelompok etnis dengan sejarah yang berasal dari zaman Firaun ini. Orang-orang Nubia secara tradisional tinggal di sepanjang tepi Sungai Nil di Mesir selatan dan meluas hingga ke Sudan utara.

Gharb Soheil salah satu desa Nubia dekat Aswan, kepala buaya sungai Nil yang dijadikan mumi masih menghiasi pintu-pintu rumah tradisional berkubah biru dan putih. Buaya memiliki makna penting yakni keberkahan dalam keyakinan masyarakat Nubia.

Buaya sungai nil dijadikan mumi

Di Gharb Soheil, mumi buaya sungai Nil yang diletakkan di pintu menunjukkan bahwa pemilik rumah menyimpan reptil besar sebagai hewan peliharaan. Seorang pria bernama Mamdouh Hassan mengusap punggung Francesca, seekor buaya berumur 15 tahun yang panjangnya 1,5 meter. "Saya telah membesarkannya sejak dia lahir. Dia hidup dengan ikan, daging, dan ayam,” ucap pria berusia 45 tahun itu, melansir dari Saudi Gazette, Senin (9/3/2020).

Selama masa pemerintahan Presiden Gamal Abdel Nasser, pembangunan Bendungan Tinggi Aswan menciptakan reservoir di atas tanah tradisional Nubia. Ketika Danau Nasser mulai terisi pada 1964, 44 desa Nubian dilanda banjir.

Mumi buaya jadi atraksi wisata

Akibatnya buaya sungai Nil mendapat manfaat terhadap habitat baru dari efek banjir tersebut. Nasser juga tidak pernah memenuhi janjinya untuk memberikan kompensasi yang memadai bagi penduduk Nubia di sebagai tempat tinggal baru.

Sekira 50 ribu warga Nubia dipindahkan ke desa-desa di utara bendungan, di tepi barat Sungai Nil dekat Kom Ombo dan Aswan. Tempat tersebut adalah sebidang tanah sempit dengan ruang terbatas untuk pertanian.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement