Menyadari bahwa sang idola tidak berhasil termakan 'jebakan betmen' yang dibuatnya, Trendy kemudian membaca sendiri tulisan yang ada pada tato tersebut.
"I Love You," kata Bejo sambil menutupi wajahnya.
Momen kocak ini sontak menarik perhatian para penonton setia MasterChef Indonesia. Mereka mengaku tidak bisa menahan tawa, saat melihat aksi nekat Trendy menggombali Renata.

"Pas lihat yang ini, auto ngakak sekeluarga haaa kocak banget," tulis akun @defong99.
"Ketawa mulu gue nontonin nih orang," tulis akun @de.ivanni.
"Kocak deh, yang begini harus bertahan lama. Buat hiburan, semoga masakannya enak terus mas Trendy," tulis akun @eka_suranti.
(Helmi Ade Saputra)