Saat ini banyak orang Indonesia berobat ke rumah sakit di Penang, Malaysia, terutama mereka yang tinggal di Medan, Surabaya, Aceh, hingga Padang. Biaya yang lebih murah ketimbang di Jakarta menjadi alasan mereka lebih memilih berobat ke Penang.
Ada yang menarik tentang pasien-pasien asal Indonesia yang datang berobat ke Penang, Malaysia. Perbedaan karakteristik pasien asal Indonesia begitu mencolok ketika berobat di rumah sakit Penang dibanding penduduk lokal.
Seperti dikatakan oleh Flora Prayogo, Regiona Marketing Lead dari Adventist Hospital Penang, Malaysia, salah satu rumah sakit di Penang, yang banyak menerima pasien dari Indonesia sebagai pasien internasional.

Flora mengungkapkan, orang dari Indonesia memang memiliki karateristik dan gaya tersendiri sebagai pasien rumah sakit. Hal ini berkaitan dengan kultur fanatik yang ada pada orang Indonesia.
Flora mencontohkan kehadiran dokter jantung di Adventist Hospital Penang yang sudah terkenal karena banyak pasien sembuh olehnya. Namanya terkenal di kalangan pasien dari mulut ke mulut hingga begitu ditunggu pasien di rumah sakit.