Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Seorang PNS yang Harus Rela LDR dengan Kedua Anaknya

Tiara Putri , Jurnalis-Kamis, 29 Agustus 2019 |05:16 WIB
Kisah Seorang PNS yang Harus Rela LDR dengan Kedua Anaknya
Ilustrasi (Foto: Socialmoms)
A
A
A

Berbicara mengenai hubungan jarak jauh dengan anak-anaknya yang kini berusia 11 dan 7 tahun, YW mengaku memiliki cara tersendiri untuk mengatasi kondisi tersebut. Dia selalu menekankan ke kedua anaknya jika mereka adalah anak yang hebat dan kuat. Dengan kata-kata itu, kedua anaknya bisa mengerti dengan kondisi sekarang.

“Mereka juga saya bawa ke Jakarta setiap libur sekolah. Dari situ mereka bisa membandingkan kehidupan di sini dengan di rumah simbahnya. Mereka merasa lebih nyaman di desa,” ujar YW.

Untuk komunikasi, YW dan anak-anaknya memanfaatkan kemajuan teknologi yaitu menggunakan video call. Selain itu, ia dan sang suami selalu berusaha maksimal satu bulan sekali pulang kampung menemui anak-anaknya.

“Setiap hari saya selalu mengingatkan untuk sekadar mandi, memotong kuku, sikat gigi, mengaji, dan membantu mengerjakan PR,” tandas YW.

(Utami Evi Riyani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement