Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ustaz Arifin Ilham Sembuh Kanker Stadium 4, Yuk Kenali Kelenjar Getah Bening

Dewi Kania , Jurnalis-Selasa, 18 Desember 2018 |16:04 WIB
Ustaz Arifin Ilham Sembuh Kanker Stadium 4, <i>Yuk</i> Kenali Kelenjar Getah Bening
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
A
A
A

BIASANYA orang yang terkena kanker stadium empat sangat sulit untuk disembuhkan. Namun, Ustaz Arifin Ilham beruntung dapat sembuh dari kanker kelenjar getah bening stadium empat.

Banyak hal yang bisa dipelajari dari kasus penyakitnya itu untuk mencegah risikonya. Kanker kelenjar getah bening atau limfoma memang banyak diidap oleh orang-orang di Indonesia. Penyakit mematikan ini dapat menyerang laki-laki atau perempuan.

Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan RI mencatat ada sekira 1.000 orang setiap hari di dunia didiagnosis kanker limfoma stadium empat. Di Indonesia, tercatat dalam data Globocan 2018, ada sekira 35.490 orang pasien limfoma dalam lima tahun terakhir, juga 7.565 orang meninggal dunia.

Baca Juga: Viral Pria Muntilan Nikahi Bule Cantik Asal Inggris, Langsung Banjir Ucapan Selamat!

Biasanya ketika pasien bakal mengalami gejala awal berupa benjolan. Banyak titik-titik pusat benjolan yang bisa berbahaya.

Ahli Hematologi dan Onkologi Medik Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI/RSCM Dr dr Andhika Rachman, SpPD-KHOM mengatakan, saat pasien terkenal kanker kelenjar getah bening, biasanya berdampak dengan banyak gejala. Mulanya terjadi pembengkakan di banyak bagian tubuh.

"Bengkak bisa terjadi di area getah bening. Biasanya terjadi di area leher, tulang belakang, selangkangan, payudara, dan ketiak," ujar dr Andika saat dihubungi Okezone, Selasa (18/12/2018).

Namun, lanjut dia, benjolan itu perlu ditelusuri lebih lanjut oleh dokter. Sebab benjolan muncul hanya karena penyakit infeksi atau gejala limfoma.

Baca Juga: Pesta Seks di Jogja Menyita Perhatian, Psikolog: Pelaku Mungkin Alami Gangguan Mental!

Selain itu, pasien sering berkeringat dan mengigil. Di malam hari biasanya metabolisme seseorang mulai menurun, termasuk rasa meriang, menggigil, terutama menjelang malam hari. Tak jarang, pasien juga mengalami demam di atas 38 derajat Calcius.

Lama-kelamaan, pasien penderita kanker stadum empat bakal sering mengeluh kelelahan dan mendadak mengalami penurunan berat badan. Pasien kehilangan berat badan lebih dari 10 persen berat semula. Biasanya mereka penurunan berat badan tanpa disertai penyebab dan gejala," bebernya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement