Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Studi Membuktikan: Rumah adalah Tempat Paling Berbahaya bagi Perempuan

Risda Nadiva , Jurnalis-Jum'at, 07 Desember 2018 |14:03 WIB
Studi Membuktikan: Rumah adalah Tempat Paling Berbahaya bagi Perempuan
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
A
A
A

KEJAHATAN terhadap kaum hawa memang kerap terjadi di beberapa tempat. Entah itu pelecehan seksual ataupun kekerasan pada wanita. Oleh karena itu, banyak wanita pun enggan bepergian dan lebih nyaman berada di rumah.

Tapi jangan salah, sebuah penelitian yang dilakukan oleh PBB unit Narkoba dan Kejahatan (UNODC), menyatakan bahwa rumah adalah tempat paling berbahaya bagi perempuan. Sebuah studi baru-baru ini yang menyatakan bahwa enam wanita dibunuh setiap jam di seluruh dunia oleh orang yang mereka kenal.

Menurut Direktur Eksekutif UNODC Yury Fedotov, sebagian besar korban pembunuhan adalah laki-laki. Mereka dibunuh oleh pasangannya dan keluarga, sementara untuk mayoritas pria dibunuh oleh orang asing.

Baca Juga: Hadir di Acara Resepsi Diplomatic Corps, Kate Middleton Cantik Bak Dewi Yunani

Menurut laporan itu, perempuan yang tinggal di wilayah Afrika dan Amerika paling berisiko dibunuh oleh orang terdekatnya. Benua yang paling tidak aman bagi perempuan adalah Afrika dengan tingkat sekitar 3,1 korban per 100.000 perempuan.

Sementara di Amerika, 1,6 korban per 100.000 perempuan. Terakhir, Eropa yang merupakan tempat teraman dengan 0,7 korban per 100.000 penduduk perempuan. Demikian seperti dilansir dari psychologytoday.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement