Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kenali Phobia Kecoa dan Cara Mengatasinya, Anda Alami Gak?

Fakhri Rezy , Jurnalis-Selasa, 04 September 2018 |11:51 WIB
Kenali Phobia Kecoa dan Cara Mengatasinya, Anda Alami <i>Gak</i>?
Kecoa. (Foto: Channelnewsasia)
A
A
A

Bagi mereka yang tidak mengerti apa yang diributkan tentang kecoak, Anda bisa mengembangkan rasa takut itu kapan pun dalam hidup Anda, kata Ms Hwee. “Ketakutan dapat berkembang karena situasi yang tidak terduga, dan ketidakmampuan seseorang untuk mengatasi situasi tertentu," ujarnya.

Kita pun bisa mencegah ketakutan tersebut menggunakan insectisida, namun kecoa tetap tidak akan bisa diusir dari rumah Anda. Oleh sebab itu, perlu melakukan beberapa terapi untuk menghilangkan phobia tersebut.

Nah, seiring berkembangnya teknologi, pengobatan terapi bisa dilakukan lewat augmented reality, seperti yang dikembangkan dan diuji oleh Universitas Jaume di Spanyol. Mereka menggunakan headset Google VR untuk memproyeksikan lipas virtual ke dalam adegan kehidupan nyata di depan pengguna.

Kecoa bisa melaju, melambaikan antena mereka dan bahkan mengubah ukurannya. Dan hasilnya menggembirakan. Dalam pengujian mereka terhadap enam wanita, fobia mereka berubah dari keinginan untuk menjual apartemen mereka karena seekor kecoa, hingga memegang kecoa hidup di tangan mereka selama beberapa detik.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement