Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bocoran Promo Tiket dan Paket Wisata di Astindo Travel Fair 2018

Dimas Andhika Fikri , Jurnalis-Jum'at, 02 Maret 2018 |20:12 WIB
Bocoran Promo Tiket dan Paket Wisata di Astindo Travel Fair 2018
Suasana hari pertama Astindo Travel Fair 2018 (Foto: Dimas/Okezone)
A
A
A

 

Tiket pernerbangan dengan destinasi popular pun ditawarkan dengan harga terbaik sepanjang tahun. Mulai dari Rp1 juta untuk ke Singapura, Rp2,5 juta untuk ke Bangkok, Rp2,7 juta untuk ke Hong Kong hingga tiket penerbangan ke Negeri Sakura Jepang Rp4 juta. Destinasi lain yang tidak kalah menariknya adalah Eropa yang dibanderol Rp9,5 juta dan Amerika Serikat Rp10 juta.

Menurut Ketua Panitia Astindo Travel Fair 2018, Rudiana, pameran wisata tahun ini memang berbeda dari acara-acara sebelumnya. Tidak hanya dari segi harga tiket atau paket wisata, tetapi juga mencakup destinasi tujuan yang kini jauh lebih beragam.

"Perbedaannya memang sangat signifikan, contohnya untuk harga tiket ke Singapura yang umumnya dijual seharga Rp1,8 juta pp, di Asindo Travel Fair pengunjung bisa mendapatkan potongan harga hingga 50% jadi sekitar Rp1 juta saja," tutur Rudiana, dalam konferensi pers Astindo Travel Fair 2018, di JCC Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (2/3/2018).

Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk destinasi atau rute penerbangan yang ditawarkan pun menjadi lebih beragam. Hal ini didasari oleh komitmen Astindo dalam mendorong peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia seperti yang sudah diproyeksikan Presiden Joko Widodo melalui Kementerian Pariwisata.

  (Baca Juga: MNC Play Sediakan Fasilitas Internet Cepat dan Stabil di Astindo Travel Fair 2018)

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement