Meningkatkan produksi urin
Minum kopi juga membuat anak-anak lebih sering buang air kecil. Akibatnya, hal ini juga memicu gangguan penyerapan kalsium. Anak jadi mudah mengalami pengeroposan tulang, karena mereka harus kehilangan kalsium saat buang air kecil.
Hiperaktif
Kopi dapat menciptakan sejumlah masalah perilaku pada anak-anak, termasuk hiperaktif, gelisah dan ketidakmampuan untuk berkonsentrasi. Ini karena kafein dalam kopi merupakan stimulan yang meningkatkan energi dan kewaspadaan. Bila anak-anak minum kopi saat jam sekolah dapat mengakibatkan gangguan belajar dan dampak lain yang tidak baik.
(Helmi Ade Saputra)