TENTU Anda sering mendengar istilah kemoterapi. Kemoterapi adalah metode pengobatan untuk pasien penderita kanker.
Cara kerja kemoterapi adalah membuat sel kanker bunuh diri secara paksa atau sebutannya adalah apoptosis. Obat yang digunakan pada kemoterapi terus mengalami perkembangan sehingga lebih aman untuk digunakan.
Obat kemoterapi dikelompokkan berdasarkan pengaruhnya terhadap sel kanker. Obat-obatan itu akan membuat banyak kerusakan pada sel kanker, sehingga sel kanker merasa dirinya resisten terhadap obat-obatan dan akhirnya mati. Obat yang digunakan untuk kemoterapi banyak berasal dari alam.
Kemoterapi memiliki efek samping seperti mual, kelelahan, kesemutan di lengan dan tungkai, kehilangan pendengaran, rambut rontok, fungsi ginjal dan hati yang buruk, serta peningkatan kerentanan terhadap infeksi. Maka dari itu, jika sudah menimbulkan efek samping yang parah, pemberian obat kemoterapi pada pasien harus dihentikan.
Efek samping timbul karena obat yang digunakan tidak spesifik digunakan untuk sel kanker. obat menyerang bagian tubuh mana saja yang tumbuh dengan cepat seperti folikel rambut, lapisan mulut, perut, usus, dan sumsung tulang.