Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

SELAMAT HARI KARTINI: Kini Perempuan Indonesia Bisa Keliling Dunia dengan Bebas

Tentry Yudvi , Jurnalis-Minggu, 23 April 2017 |10:10 WIB
SELAMAT HARI KARTINI: Kini Perempuan Indonesia Bisa Keliling Dunia dengan Bebas
Marischka Prudence (foto: Instagram/@marischkaprue)
A
A
A

Pemandangan cantik di dalam setiap fotonya banyak menginspirasi traveler Nusantara untuk menjelajahi setiap pelosok Indonesia bahkan tempat yang jauh sekalipun.

Salah satunya yang pernah ia lakukan adalah traveling ke pulau Anambas di Kepulauan Riau menggunakan perjalanan kapal. Pulau Anambas memang cantik, hanya saja untuk mencapainya membutuhkan waktu hingga 10 jam dari Tanjung Pinang menggunakan kapal ferry.

Namun, perjalanan tampaknya terbayar dengan pemandangan alam yang didapatinya. Pulau Anambas begitu cantik dan memesona, Marischka pun mengabadikan setiap momen perjalanan menuju pulau tersembunyi tersebut. Ia pun menikmati pesona alam yang memukau dengan melakukan free diving.

Wanita ini memang penuh dengan semangat ketika traveling, free diving yang sulit pun sudah bisa dikuasainya di setiap perjalanan. Dan, hasil foto yang diunggahnya melalui akun sosial media membuat banyak orang iri, dan sekejap lokasi wisata yang pernah disinggahinya langsung menjadi pembicaraan hangat di kalangan netizen.

Banyak dari foto yang diunggahnya, Marischka lebih menyukai jalan-jalan mengarungi pulau demi pulau. Terumbu karang cantik, ikan hias memesona, dan keindahan air berwarna biru selalu menghiasi akun instagram tersebut lebih sempurna.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement