Heboh Penyakit 'Super Flu', Ini 5 Cara Mencegahnya

Annastasya Rizqa, Jurnalis
Jum'at 02 Januari 2026 14:23 WIB
Heboh Penyakit 'Super Flu', Ini 5 Cara Mencegahnya (Foto: Freepik)
Share :

1. Menjaga Daya Tahan Tubuh

Sistem imun yang kuat adalah kunci utama untuk mencegah super flu. Konsumsi makanan bergizi seimbang seperti sayur, buah, protein, dan karbohidrat sangat dianjurkan. Selain itu, pastikan tubuh cukup istirahat dan tidak begadang agar sistem imun tetap optimal.

2. Menerapkan Pola Hidup Bersih

Rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, terutama sebelum makan dan setelah beraktivitas di luar rumah, dapat mencegah masuknya virus ke dalam tubuh. Hindari menyentuh wajah, terutama mata, hidung, dan mulut, jika tangan belum bersih.

3. Menggunakan Masker Saat Sakit atau di Keramaian

Penggunaan masker membantu mengurangi penyebaran virus flu, terutama di tempat ramai. Jika sedang tidak enak badan, sebaiknya tetap memakai masker agar tidak menularkan penyakit kepada orang lain.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya