Viral, Anak Ini Tiup Lilin Ulang Tahun di Depan Jenazah sang Ayah untuk Terakhir Kalinya 

Rani Hardjanti, Jurnalis
Kamis 20 November 2025 07:01 WIB
Viral, Anak Ini Tiup Lilin Ulang Tahun di Depan Jenazah sang Ayah untuk Terakhir Kalinya. (Foto: MsErna17)
Share :

JAKARTA - Sebuah video menunjukkan momen mengharukan saat seorang anak merayakan ulang tahunnya di depan jenazah ayahnya. Anak bernama Keanan itu tampak meniup lilin untuk terakhir kalinya di hadapan jasad sang ayah yang sudah dibalut kain kafan.

Momen sedih ini dibagikan oleh akun @ms.erna17, istri almarhum. Momen yang seharusnya bahagia berubah menjadi duka mendalam, dan video tersebut viral di media sosial.

Sang ibu terus berusaha menguatkan Keanan.
“Selamat ulang tahun Keanan kesayangan Ibu. Keanan harus kuat, ikhlas, dan sabar ya, sayang. Walaupun di hari ulang tahun Keanan ayah dipanggil Allah, tapi ayah pasti senang lihat Keanan yang kuat dan pintar,” tulisnya, Kamis (20/11/2025).

Dalam video itu terlihat Keanan mencium ayahnya untuk terakhir kalinya. Meski sedih, ia tetap mengikuti prosesi pemakaman hingga ke tempat peristirahatan terakhir.

“Ayah selalu ada di hati Keanan. Ibu sayang Keanan selamanya,” ucap sang Ibu.

(Gambar Keanan. Foto: MsErna17)

Setelah pemakaman, sang ibu memperlihatkan gambar yang dibuat Keanan: ia menggambar jenazah dan tiga sosok, ayah, ibu, dan dirinya. Sosok ayah dicoret sebagai tanda sudah tiada. “Ayah tenang di surga,” tulis Keanan.

Momen ini membuat warganet ikut bersimpati dan mendoakan almarhum. Berikut ragam komentar warganet. 

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya