JAKARTA - Menikmati liburan di destinasi wisata alam bisa jadi pilihan tepat untuk melepas penat saat liburan. Suasana alam yang asri dan teduh dapat menenangkan pikiran setelah lelah bekerja seharian.
Tak perlu mahal hingga merogoh kocek terlalu dalam, Anda bisa menikmati liburan dengan destinasi alam yang murah meriah di Jawa Barat. Beberapa kota seperti Bandung dan Garut memiliki surga pesona wisata alam yang bisa dikunjungi, dan pastinya murah meriah.
Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata alam murah meriah di Jawa Barat yang wajib dikunjungi saat liburan, dirangkum iNews Media Group, Minggu (16/11/2025).
1. Curug Cimahi
Pertama ada Curug Cimahi, atau yang juga dikenal dengan sebutan Air Terjun Pelangi, merupakan salah satu destinasi wisata alam populer di Bandung Barat. Terletak di Jalan Kolonel Masturi No. 325, Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, air terjun ini menawarkan keindahan alam yang memukau dan suasana yang sejuk.