Jangan Sampai Salah, Ini Cara Duduk yang Benar Agar Tidak Sakit Punggung!

Agustina Wulandari , Jurnalis
Rabu 16 Oktober 2024 15:46 WIB
Ilustrasi cara duduk yang benar agar tidak sakit punggung. (Foto: dok freepik)
Share :

Bagaimana Posisi Duduk yang Benar?

Untuk menjaga kesehatan punggung dan mencegah nyeri, berikut adalah tips posisi duduk yang benar:

1. Duduk dengan Punggung Tegak

Pastikan punggung tegak dan sandarkan pada sandaran kursi. Hindari membungkuk atau condong terlalu jauh ke depan.

2. Kaki Menapak Lantai

Pastikan kedua kaki menapak dengan rata di lantai. Jika kaki tidak bisa menapak dengan baik, gunakan footrest agar posisi tubuh tetap nyaman.

3. Gunakan Kursi Ergonomis

Memilih kursi yang ergonomis sangat penting. Kursi ergonomis dirancang khusus untuk mendukung postur tubuh yang benar, dengan sandaran yang mendukung punggung bawah, serta tinggi kursi yang bisa disesuaikan. Kursi ergonomis juga memungkinkan pengaturan armrest dan tilt reclining yang dapat disesuaikan.

4. Atur Posisi Layar Komputer

Pastikan layar komputer berada pada ketinggian mata, sehingga Anda tidak perlu menunduk atau mengangkat kepala terlalu tinggi saat bekerja.

5. Jangan Lupa Istirahat

Jangan lupa untuk sesekali berdiri, berjalan-jalan, atau melakukan peregangan selama beberapa menit setiap jam untuk menjaga sirkulasi darah dan mencegah kekakuan otot.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya