Selain itu juga ada penampilan spesial dari De Hakims dengan membawakan lagu terbaru berjudul Hasbunallah. Kehadiran King Faaz juga membuat banyak penonton cewek histeris, tak hanya tampan, King Faaz juga hafal Al-Quran.
Salah satu pengunjung yang datang ke acara ini adalah Tati, warga Ciawi yang sangat menyambut baik kegiatan ini. Dia mengaku antusias untuk menyaksikan secara langsung acara tersebut di lokasi.
BACA JUGA:
"Acara ini bisa menjadi inspirasi cucu-cucu ke depannya dan ngasih pengajaran," ujar Tati kepada MNC Portal.
BACA JUGA:
Tak hanya itu, menurut Tati Festival Hafiz Indonesia 2024 ini juga bisa menjadi motivasi para anak-anak untuk bisa lebih dekat lagi dengan Al-Quran.