7 Inspirasi Makeup untuk Perayaan Natal, Natural Masih Jadi Andalan

Kiswondari, Jurnalis
Selasa 21 November 2023 11:05 WIB
Inspirasi makeup natural untuk Natal. (Foto: Makeup by Samanthalinn)
Share :

TUJUH inspirasi makeup untuk perayaan Natal yang bisa mempercantik kalian nanti. Natal adalah hari raya yang selalu dinantikan oleh umat Nasrani, sehingga setiap persiapan untuk malam Natal harus merupakan hal yang spesial.

Jika sudah mendapatkan outfit yang diidamkan, tentu makeup harus disesuaikan agar penampilan saat perayaan Natal semakin mempesona.

Seperti apa makeup yang cocok untuk Natal? Berikut adalah inspirasi makeup untuk perayaan Natal yang dikutip dari berbagai sumber, Senin (20/11/2023).

1. Bold and Bright

Perayaan Natal sangat identik dengan warna merah yang cerah seperti semangat dan sukacita. Jadi, fokuskan riasan wajah kalian dengan warna merah terutama di area bibir dengan lipstik merah cerah dan complexion yang hasilnya dewy.

Lalu, pilih eyeshadow berwarna peach atau orange untuk menetralkan warna merah di bibir. Dan tambahkan sentuhan highlight di beberapa area dan bentuk alis agar terlihat rapi, kemudian sempurnakan dengan wing eyeliner untuk membingkai bentuk mata.

2. Natural


Jika baju kalian sudah terlalu mencolok, bisa menggunakan makeup yang natural dan soft seakan tidak mengenakan makeup. Untuk mendapatkan tampilan natural, gunakan produk complexion yang memberi kesan dewy.

Kalian bisa mempersiapkan kulit wajahmu dengan pelembab agar kondisi kulit lebih prima sebelum diberi makeup. Lalu gradasikan lipstick atau liptint warna merah muda dengan warna merah bata untuk bibir ombre yang Korea banget.Tambahkan juga blush on warna cerah untuk menonjolkan tulang pipi sekaligus memberi kesan pipi merona yang cute dan youthful.

3. Shimmery Goddess

Jika kalian tidak percaya diri dengan makeup warna merah cerah, tapi tetap glamour di malam Natal bisa menggunakan makeup bernuansa gold atau emas. Warna gold yang berkilau dan bersinar akan memberikan kesan mata yang penuh statement.

Dan riasan mata dan bibir tampak soft dengan menjaga semua fokus di tulang pipi. Lalu aplikasikan highlighter on point dan juga kontur yang indah. Jangan takut untuk menambahkan partikel glitter jika ingin makeup kamu terlihat menonjol.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya