Jelang Konser Coldplay, Jasa Eye Makeup Concert Dadakan Ramai Diminati

Wiwie Heriyani, Jurnalis
Rabu 15 November 2023 17:30 WIB
Jasa eyes makeup di konser Coldplay, (Foto: MPI/Wiwie)
Share :

AREA Plaza Tenggara Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta mulai dipadati para pengunjung yang akan menyaksikan konser Coldplay nanti malam, Rabu, (15/11/2023) yang akan dimulai tepat pukul 21:00 WIB.

Dari pantauan langsung MNC Portal di lokasi, para penonton tampak sudah begitu antusias datang sejak siang hari, walau konser baru dimulai malam hari nanti.

Bahkan, ada beberapa pengunjung yang sengaja datang lebih awal demi bisa memakai jasa Eye Makeup Concert agar bisa tampil maksimal di momen yang sudah sangat ditunggu-tunggu tersebut.

Salah satunya, Mega Utami, gadis berusia 22 tahun asal Jakarta ini mengaku tiba di area GBK sejak pukul 12 siang. Ia menyebut, memang sengaja ingin merias bagian matanya agar lebih tampil bersinar ketika menonton konser sang idola malam nanti.

“Aku datang dari jam 12 siang, memang sengaja lebih awal buat cari jasa makeup untuk di bagian mata saja siih. Biar lebih bersinar nanti malam pas nontonnya. Hehe,” ujar Mega, saat diwawancara.

(Foto: MPI/Wiwie) 

Mega sendiri tampak merias bagian matanya dengan eyeliner glitter berwarna perak, dihiasi dengan giltter berbentuk bintang di bagian bawah kelopak mata.

Sang makeup artist (MUA), Zafirah Aisyah menyebut, riasan di bagian mata ini memang kerap jadi favorit para pengunjung ketika akan menonton konser yang mayoritas diselenggarakan malam hari.

Selain membuat mata jadi lebih bersinar, riasan mata berupa glitter tersebut juga bisa mendukung outfit yang dikenakan oleh para pengunjung.

Zafirah sendiri sudah memulai bisnis Eye Makeup Concert ini sejak tahun lalu, tepatnya saat salah satu konser K-Pop berlangsung di Jakarta.

“Aku sudah mulai dari tahun lalu, pas konser Kpop karena kan tahun kemarin banyak banget tuh konser Kpop. Jadi aku mulai berpikir kenapa enggak memanfaatkan jasa ini saja, dan kebetulan saat itu masih jarang juga kan yang menawarkan jasa ini,” tutur Zafirah.

Ia melihat peluang ini karena penyelenggaraan konser di Jakarta belakangan ini semakin masif. Menurutnya, jasa ini cukup menjanjikan. Pasalnya, sekali merias, ia mematok harga yakni dari Rp50 ribu hingga Rp70 ribu.

Ia sendiri biasanya kebanjiran pelanggan ketika membuka jasanya hingga malam hari sebelum konser dimulai. Biasanya, dalam sehari, ia bisa merias hingga 10 sampai 15 orang penonton konser.

Meski hanya jasa sampingan di tengah kesibukannya sebagai seorang mahasiswi, namun, jasa ini menurutnya tidak terlalu menguras waktu dan energi, karena hanya ada di momen konser tertentu saja.

“Iya ini aku sambilan sih karena sebenarnya masih kuliah. Cuma ya iseng-iseng tapi menghasilkan. Enggak ganggu waktu kuliah juga karena kan cuma dilakukan pas lagi ada konser di Jakarta saja,” pungkasnya.

(Rizky Pradita Ananda)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya