Gemasnya Rayyanza Lahap Makan Shisamo, Netizen: Gara-Gara Cipung Ikannya Viral

Ayu Utami Anggraeni, Jurnalis
Rabu 28 Juni 2023 13:32 WIB
Cipung Makan Ikan Shisamo (Foto:
Share :

TINGKAH laku Rayyanza Malik Ahmad atau akrab disapa Cipung ini tidak pernah gagal menuai pujian. Sebab bocah belum genap dua tahun itu sudah bisa membaca huruf, angka hingga mengingat warna.

Bahkan putra bungsu Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu ketika makan selalu lahap dan anteng. Sus Rini, kerap membagikan kecerdasan Rayyanza lewat akun Instagram miliknya. Tak jarang Sus Rini juga memperlihatkan momen adik Rafathar Malik Ahmad itu sedang makan.

Dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @cipungrayyanza27, terlihat Cipung begitu lahap memakan kepala ikan. Momen tersebut tentu sangat menggemaskan, apalagi Cipung juga ngobrol dengan Sus Rini. 

"Suka kepalanya ya, ini ikan apa namanya Rayyanza," tanya Sus Rini.

"Apu (kerapu)" jawab Rayyanza.

"Bukan, itu sus juga gak tahu namanya. Ikan yang banyak telurnya," jawab sus Rini lagi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya