Dikatakan di sana bahwa Anda boleh mengonsumsi timun secara mentah atau diolah menjadi menu makanan atau minuman tertentu. Variasi dari mengolah timun diperlukan supaya Anda tidak bosan mengonsumsi sayuran ini.
Menariknya, timun dipercaya bisa meredakan gejala darah tinggi seperti sakit kepala. Jadi, ketika sakit kepala menyerang, yang dikaitkan dengan darah tinggi, Anda disarankan minum jus timun.
"Jus timun itu selain rasanya yang menyegarkan, juga dapat menghilangkan rasa sakit kepala yang Anda rasakan saat darah tinggi kambuh," terang laporan tersebut.
So, itulah manfaat dan bagaimana cara menurunkan darah tinggi dengan timun. Agar hasilnya lebih baik, disarankan sekali untuk berkonsultasi dengan dokter Anda.
(Helmi Ade Saputra)