IFC Siap Gelar Fashion Show di Paris, Desainer Indonesia Optimis Naik Level Rambah Pasar Eropa!

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Selasa 23 Agustus 2022 22:49 WIB
IFC siap gelar fashion show di Paris (Foto: Faisal Rahman/MPI)
Share :

Kemudian, ada LAELYIND, Putri Anjani by Prana Living, BBPPMV BISPAR x SMKN 3 Malang, Nura Boutique by Oewi Wahyono, Nina Nugroho, Mida Gita Fitria, Hikmat Fashion, ISWI Fashion Academy, dan Tenun Gaya by Wignyo.

Seluruh partisipan tersebut akan menampilkan koleksi busana konvensional hingga busana muslim dengan keragaman konten lokal sesuai tren global, dan menerapkan konsep sustainable fashion yang sedang menjadi perhatian fashion dunia.

Di sisi lain, Pixy selaku Asisten Deputi Kemitraan dan Perluasan Pasar, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, mengapresiasi sekali adanya acara Front Row Paris.

"Ini bentuk nyata bagaimana Indonesia bangkit, dalam hal ini bidang fashion yang memang salah satu lini terkuat di Indonesia. Semoga dari acara ini fashion Indonesia semakin dikenal di dunia, sehingga kita bangkit bersama," terang Pixy.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya