"Sebenarnya tidak kalah enaknya. Kami berharap bisa memberikan pengetahuan baru kepada konsumen tentang potongan daging yang berbeda dan dapat menjadikan hari-hari para pencinta kuliner menjadi luar biasa dan penuh kesenangan saat mengkonsumsi daging berkualitas," tuturnya.
The Great Steak Escape, sesuai dengan namanya, memberikan pengalaman bersantap yang mendunia melalui restoran mitra dan menu yang dipilih dengan cermat.
Sepanjang bulan Maret, pengunjung dapat mencoba hidangan daging sapi dari berbagi masakan mulai dari Wagyu Paella, Tipical Spanish Rice; Wagyu Rump Bites with Truffle Vinaigrette and Garlic Chips; Australian Picanha & Prime Top Sirloin in Brazillian BBQ style; hingga hidangan Jepang, Chuck Eye Roll Yakiniku, antara lain (silakan merujuk pada lembar fakta media untuk daftar lengkap restoran yang berpartisipasi).
(Helmi Ade Saputra)