Sepeda Super Langka Milik Ferrari, Cuma Ada 12 Unit di Seluruh Dunia

Highend, Jurnalis
Selasa 03 November 2020 06:33 WIB
Sepeda Ferrari. (Foto: Highend)
Share :

 BELAKANGAN sepeda bukan lagi menjadi alat transportasi semata, fungsinya pun berubah menjadi gaya hidup. Sepeda-sepeda mahal pun kerap dipamerkan di media sosial, bahkan beredar video seorang tamu restoran yang membawa masuk sepedanya.

Banyak sepeda mahal mulai dari belasan juta hingga ratusan juta beredar. Tidak mau ketinggalan, Ferrari, merek mobil sport terkenal, ikut membuat sepeda mahal.

Scuderia Ferrari memperkenalkan produk sepeda seri SF01 Limited Edition Giallo Modena secara eksklusif di Scuderia Ferrari Store. Sepeda berwarna kuning ini dirilis untuk memperingati 120 tahun sejak kelahiran Enzo Ferrari. Tak main-main, sepeda yang dibanderol seharga USD18.600 atau sekitar Rp270 juta ini hanya tersedia 12 unit di seluruh dunia.

Sepeda ini menandakan awal kolaborasi dari Scuderia Ferrari dan Bianchi, perusahaan sepeda tertua di dunia yang berasal dari Milan, Italia. Bagian eksterior dari sepeda ini didekorasi dan dicat tangan tanpa mesin.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya