Ditemukan "Tikus Raksasa" Setelah Fenomena Badai di Meksiko

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Kamis 24 September 2020 13:17 WIB
Ilustrasi tikus (Foto: Bt.com)
Share :

Sebagaimana dilansir dari VT, Kamis (24/9/2020), media lokal melaporkan bahwa tikus itu ditemukan di dekat sungai Magdalena di ibu kota Meksiko. Pekerja diintruksikan untuk membersihkan saluran air selama hujan lebat yang mengguyur pada Jumat 18 September 2020.

Tragisnya selokan yang tersumbat akibat hujan deras mengakibatkan banjir setinggi lebih dari dua meter mengakibatkan kematian satu orang perempuan. Mereka melaporkan bahwa pihak berwenang telah mendirikan tempat penampungan sementara untuk keluarga yang mengungsi akibat banjir.

Pada 17 September, Walikota Meksiko, Claudia Sheinbaum mengatakan curah hujan tersebut adalah yang terburuk dalam 20 tahun terakhir. Kota Meksiko telah mengidentifikasi pemilik tikus raksasa itu bernama Evelin Lopez.

Lopez mengatakan bahwa tidak ada yang pernah membantunya untuk menemukan tikus raksasa tersebut setelah hilang. Tikus itu awalnya digunakan sebagai alat peraga Halloween. Tetapi dia tidak tahu apa yang harus dilakukan dengan tikus itu, ketika telah ditemukan.

Baca juga: Yuk Bikin Ayam Goreng Mentega untuk Santapan Siang

(Ahmad Luthfi)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya